BERBASIS LED, SEKSI PENERANGAN JALAN DAN FASILITAS UMUM DISHUB SULAP LAMPU CREMONA PANGGUNG UTAMA ALOON – ALOON PONOROGO

PERHUBUNGAN.PONOROGO.GO.ID : Kembali Seksi Penerangan Jalan dan Fasilitas Umum Dinas Perhubungan Kabupaten Ponorogo, Melakukan giat pembaruan penerangan jalan dan fasilitas umum di kota Ponorogo, kali ini tim PJU mengganti Lampu Cremona yaitu lampu yang bertuliskan “MENUJU PONOROGO YANG LEBIH MAJU BERBUDAYA DAN RELIGIUS”.

Bertahan kurang lebih 4 tahun lampu cremona yang terbuat dari papan kayu dengan bohlam pijar 5 – 15 watt, konsumsi daya yang besar, biaya perawatan yang tinggi, dan tingkat keausan bohlam lebih cepat dalam satu bulan kerusakan lampu sekitar 30 sampai 50 lampu, penggantian tersebut dikarenakan mengalami kerusakan juga faktor tidak stabilnya tegangan di sekitar aloon – aloon, apalagi bentuk bohlam yang terpasang bukan lampu outdoor dan rentan terhadap korosi karena pengaruh hujan.

Oleh sebab itu langkah tim PJU meng – upgrade lampu cremona panggung utama aloon – aloon Kabupaten Ponorogo dengan teknologi lampu LED ( Light Emitting Diode ) karena beberapa alasan diantaranya tingkat ketajaman cahaya, konsumsi listrik yang lebih rendah serta mengacu pada penghematan cost efisiensi tagihan listrik, dengan cover acrylic glass estetika lebih modern.

Langkah ini juga untuk mendukung daya tarik wisatawan lokal maupun luar daerah bahkan mancanegara ; selain sebagai identitas juga menjadi visi misi dari segi pemerintah Kabupaten Ponorogo.